LIMA PIMPINAN BAZNAS SUMEDANG PERIODE 2024 2029 RESMI DI LANTIK

deteksi | 28 December 2024, 12:29 pm | 42 views

Sumedang DETEKSIMANDIRI.COM

Bertempat di Gedung Negara Sumedang Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli melantik sekaligus memberikan Surat Keputusan kepada lima Pimpinan BAZNas Kabupaten Sumedang periode 2024-2029.

Pelantikan Lima Pimpinan Baznas Kab Sumedang tersebut berdasarkan ketentuan Surat Pertimbangan BAZNas RI Nomor R/6840/BPR1-BHKL/KETUA/KD.02.05/XI/2024 tertanggal 24 Desember 2024.

 

Pj Bupati Yudia berharap setelah pelantikan ini BAZNas Sumedang tetap menjadi partner pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Semoga BAZNas tetap menjadi partner pemerintah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Pj Bupati Yudia.

 

Menurutnya, BAZNas Sumedang menjadi tulang punggung bagi masyarakat Kabupaten Sumedang serta semua pegawai pemerintah di sini yang ingin berzakat, infaq dan sedekah. “Saya berharap kepengurusan sekarang meningkatkan profesionalismenya dalam pengumpulan dan pendistribusian zakat,” ujarnya.

 

Selama ini BAZNas Kabupaten Sumedang sudah banyak berbuat kebaikan bersama Pemda Sumedang, berpartner, dan bekerja sama dalam mensejahterakan masyarakat. “Pengentasan kemiskinan, stunting, rutilahu, dan beberapa kegiatan kesejahteraan lainnya. Saya berharap kepengurusan yang baru ini BAZNas Sumedang semakin profesional, transparan, dan meningkatkan integritas dalam pelaksanaannya,” katanya

 

Dalam kesempatan yang sama H.Ayi Subhan Hafas, Ketua Baznas terpilih mengaku bersyukur masih percaya untuk memimpin Baznas Sumedang pada periode ke dua yaitu pada tahun 2024 – 2029.

 

“Alhamdulilah kami kembali diberi kepercayaan untuk memimpin atau menahkodai Baznas Sumedang dalam 5 tahun ke depan, tentunya ini akan kami optimalkan sesuai pesan pa Pj Bupati Yudia Ramli,” jelas Ayi.

 

Selain itu beliau menyatakan komitmennya untuk menjalankan amanah dengan baik. “Lima poin pesan dari Pj Bupati Sumedang akan menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja kami lima tahun ke depan,” ujar Ayi seusai pelantikan.*APIHAYI

 

 

 

Berita Terkait