Asya ismanazila Rohman Atlit Akuatik Sumedang Meraih Prestasi Membanggakan

deteksi | 27 April 2025, 02:38 am | 130 views

 

Sumedang..Deteksi-mandiri.com

Prestasi membanggakan di torehkan oleh Atlit Aquatik Sumedang Asya ismanazila Rohman yang masih berusia 9 tahun berhasil meraih juara ke 2 Gaya Bebas 100 meter kelompok umur 5 tingkat Propinsi JawaBarat .

 

Prestasi ini di raih pada kejuaraan West Java swimming single stroke yang di selenggarakan oleh Pengprop Aquatik Jawa Barat tanggal 26 April 2025 bertempat di kolam Prestasi KONI Jawa Barat ( kawasana GOR Padjajaran)

Asya ismanazila di latih oleh pelatih muda berbakat Anisa Bintang Maulidya yang baru berusia 18 tahun,sebelum terjun di kejuaraan tingkat Jawa Barat Asya adalah Perenang terbaik pada kejuaran di Sumedang untuk kelompok usia 9 .semoga dengan prestasi ini bisa menambah motivasi buat atlit akuatik Sumedang agar mencapai prestasi lebih tinggi lagi..

 

 Pengprop Akuatik jawa barat akan mengadakan event kejuaraan ini unik yang hanya mempertandingkan satu gaya renang per event. Kompetisi ini terbuka untuk kategori Kelompok Umur (KU) 5 hingga Senior . Atlet yang berhasil menembus batas waktu tertentu dalam kejuaraan ini akan mendapatkan registrasi gratis untuk mengikuti Jabar Series 2025 di nomor yang sama.

Jabar Series 2025 merupakan salah satu agenda kompetisi resmi yang diinisiasi oleh Pengprov Akuatik Jawa Barat sepanjang tahun ini. Harapannya, dengan kalender kompetisi yang semakin jelas, pembinaan atlet renang di Jawa Barat dapat lebih terstruktur dan berkesinambungan.

Tidak hanya fokus pada cabang renang, Pengprov Akuatik Jabar juga tengah mengembangkan konsep pelatihan dan industrialisasi untuk sub-cabang lainnya seperti loncat indah, renang artistik, Renang Perairan Terbuka dan polo air . Langkah ini diharapkan dapat menjadikan seluruh cabang akuatik sebagai bagian dari industri olahraga yang mampu memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi Jawa Barat di sektor industri Olahraga .

Dengan kompetisi yang semakin kompetitif dan dukungan program pelatihan yang berkelanjutan, Jabar Series 2025 diharapkan menjadi batu loncatan bagi atlet-atlet renang Jawa Barat untuk bersinar di tingkat nasional dan internasional..apihayi

 

Berita Terkait