Program SmartTren Ramadan 2025 untuk Siswa!

deteksi | 7 March 2025, 07:20 am | 20 views

 

Sumedang.Deteksi – mandiri.com                                 Kepala Sekolah SMPN 1 Sumedang H Edeng Sutarya membuka Kegiatan SmartTren Ramadan 1446 Hijriah/2025 Masehi saat di konfirmasi terkait ini menjelaskan” Program SmartTren merupakan ajang berproses membentuk karakter siswa menjadi lebih baik, terlebih di bulan suci Ramadhan.

“Kita harus menjadi teladan bagi siswa dengan memberi contoh seperti melakukan kebaikan-kebaikan kecil, yang bisa jadi akan berdampak besar bagi orang lain. Salah satunya membantu orang tua di rumah. Kehidupan (dan kebaikan) adalah proses, bukan bayar tunai maka cicillah karakter baik setahap demi tahap,” ujarnya

 Selanjutnya tujuan dari rangkaian program ini adalah menambah dan memperluas wawasan keagaman, menumbuhkan nilai luhur Ramadan, serta meningkatkan amaliah siswa untuk keluarga, masyarakat, dan negara.

Ada beragam program yang nantinya akan diikuti para siswa antaranya, Kegiatan & Amaliah Ramadan di Rumah (Karomah), Rantang Kanyaah, Infaq Harian & Sodakoh 

• Karomah (Kegiatan dan Amaliah Ramadan di Rumah):

Aktivitas siswa di rumah untuk mengembangkan budi pekerti, meliputi:

• Bangun sahur

• Salat Subuh

• Olahraga ringan

• Membantu orang tua

• Salat Zuhur

• Literasi Ramadan

• Salat Asar

• Berbagi Rantang Kanyaah

• Salat Magrib

• Buka bersama keluarga

• Salat Isya

• Tarawih

• Tadarus

• Tidur cepat

• Rantang Kanyaah:

Kegiatan berbagi makanan, seperti takjil atau sahur, sebagai wujud kepedulian sosial. Siswa diminta untuk mendokumentasikan kegiatan ini dan melaporkannya ke sekolah.

• IHSAN (Infaq Harian dan Sedekah):

Pembiasaan infaq dan sedekah yang dilakukan setiap Senin dan Kamis. Dana yang terkumpul akan disalurkan melalui BAZNAS.

• Gerakan Wakaf Al-Qur’an:

Wakaf Al-Qur’an yang akan disalurkan ke daerah atau musala yang membutuhkan.

Program SmartTren Ramadan 2025 yang digagas oleh Disdik Jabar menawarkan serangkaian kegiatan untuk mengisi bulan Ramadan dengan kegiatan positif dan memperkuat karakter siswa. Program ini tidak hanya berfokus pada kegiatan keagamaan, tetapi juga pada pengembangan nilai-nilai sosial dan kepedulian. Dengan adanya program ini, diharapkan siswa dapat memanfaatkan bulan Ramadan untuk meningkatkan kualitas diri dan mempererat hubungan dengan sesama. Program ini juga memberikan perhatian khusus kepada siswa non-Muslim dengan menyediakan program pembinaan yang sesuai dengan keyakinan masing-masing…apihayi

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait